Komsos Babinsa Moro Timur Pererat Silaturahmi dengan Warga
Senin, 10 Maret 2025
Tambah Komentar
Komsos Babinsa Moro Timur: Pererat Silaturahmi dengan Warga
Moro, 10 Maret 2025 – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Kelurahan Moro Timur, Koramil 02/Moro, Kodim 0317/TBK, Serda Benny M, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga di wilayah binaannya pada Senin (10/3).
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 10.00 WIB di Kp. Tengah RT 001 RW 001, Kelurahan Moro, Kecamatan Moro ini menyasar warga setempat, termasuk Bapak Hasan (62 tahun) dan beberapa warga lainnya.
Melalui Komsos ini, Serda Benny M berinteraksi langsung dengan masyarakat guna mendengar aspirasi mereka serta mempererat jalinan silaturahmi. Kehadiran Babinsa di tengah warga diharapkan dapat meningkatkan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta mendukung kesejahteraan wilayah binaan.
Dengan adanya komunikasi yang baik, diharapkan Babinsa dapat terus menjadi penghubung antara masyarakat dan aparat kewilayahan dalam menciptakan lingkungan yang kondusif dan harmonis.
Belum ada Komentar untuk "Komsos Babinsa Moro Timur Pererat Silaturahmi dengan Warga"
Posting Komentar